Game
Cygames Resmi Dirikan Cygames AI Studio, Fokus Pengembangan Teknologi AI untuk Industri Game
Cygames Resmi Dirikan Cygames AI Studio, Fokus Pengembangan Teknologi AI untuk Industri Game

Seputar Otaku - Cygames, Inc. secara resmi mengumumkan pendirian anak perusahaan baru bernama Cygames AI Studio, Inc. Anak perusahaan ini akan berfokus pada pengembangan dan penyediaan layanan serta perangkat berbasis kecerdasan buatan (AI) untuk mendukung proses kreatif dan produksi konten, khususnya di industri gim.

Cygames AI Studio didirikan pada Desember 2025 dan berkantor pusat di Shibuya, Tokyo. Perusahaan ini dipimpin oleh Eitoshi Ashihara sebagai Direktur Perwakilan, dengan Dai Kanai dan Shuichi Kurabayashi menjabat sebagai direktur.

Cygames menyebut bahwa perkembangan AI generatif dalam beberapa tahun terakhir menjadi teknologi kunci yang berpotensi mendorong gelombang kreativitas baru. Melalui AI Studio, Cygames menargetkan pengembangan teknologi AI yang dapat digunakan oleh para kreator secara aman, andal, dan bertanggung jawab, dengan memanfaatkan pengalaman panjang perusahaan dalam pengembangan gim.

AI Studio tidak hanya akan berfokus pada peningkatan efisiensi kerja, tetapi juga membangun siklus kreatif baru yang mampu memperluas potensi kreator. Kegiatan ini mencakup riset dan pengembangan model AI internal, hingga penyediaan layanan dan alat yang dapat langsung digunakan di lingkungan produksi.

Pendirian AI Studio disebut sebagai langkah strategis Cygames untuk menciptakan pengalaman pengguna baru dan memperkuat visinya sebagai “perusahaan yang menciptakan konten terbaik.”

Profil Cygames AI Studio, Inc.
Nama Perusahaan: Cygames AI Studio, Inc.
Didirikan: Desember 2025
Direktur Perwakilan: Eitoshi Ashihara
Direktur: Dai Kanai, Shuichi Kurabayashi
Alamat: Lantai 15, Sumitomo Fudosan Garden Tower, 16–17 Nanpeidai-cho, Shibuya-ku, Tokyo

Bidang Usaha
Pengembangan layanan konten berbasis teknologi AI
Perencanaan, pengembangan, dukungan operasional, dan konsultasi alat AI
Riset, pengembangan, serta konsultasi teknologi AI untuk mendukung produksi dan operasional konten

Situs resmi Cygames AI Studio dapat diakses melalui cygames.ai. Pendirian anak perusahaan ini menegaskan komitmen Cygames dalam memanfaatkan teknologi AI sebagai bagian dari masa depan industri gim dan konten digital.