
Pada hari Sabtu, 9 November 2024, di Indonesia Comic Con 2024 yang berlokasi di JCC Senayan, Jakarta, Crunchyroll untuk pertama kalinya menghadirkan booth mereka di Indonesia. Kehadiran booth ini menjadi daya tarik utama bagi para penggemar anime, di mana mereka disuguhkan berbagai kegiatan interaktif yang menyenangkan dan menambah antusiasme dalam merayakan budaya pop Jepang.
Crunchyroll Booth at ICC 2024
Dalam tour eksklusif yang saya ikuti di booth Crunchyroll, berbagai kegiatan menarik dihadirkan. Salah satu highlight adalah permainan sepak bola bertema anime populer Blue Lock, di mana pengunjung dapat merasakan tantangan seperti karakter-karakter dalam anime tersebut. Tak hanya itu, tersedia pula kuis seru bertema Kaiju, yang terinspirasi dari anime Kaiju No. 8. Kedua kegiatan ini memberikan pengalaman bermain yang seru dan edukatif bagi para pengunjung.
Kaiju No. 8 Mini Games
Hadirnya Crunchyroll di Indonesia juga membawa promosi berbagai anime terkemuka yang tersedia di platform streaming mereka. Anime seperti Kimetsu No Yaiba, Kaiju No. 8, Tensura, Mushoku Tensei, dan lainnya mendapat sorotan khusus dalam dekorasi serta tayangan trailer yang menarik perhatian pengunjung. Setiap sudut booth dipenuhi dekorasi yang memukau, menghidupkan suasana anime dan membuat pengunjung merasa seperti berada di dunia karakter-karakter favorit mereka.
Promotional Decoration
Blue Lock Anime Decoration
Tak hanya sekadar dekorasi, kehadiran booth ini turut menawarkan pengalaman berharga bagi para penggemar anime dengan berbagai kegiatan games yang kreatif. Sensasi kegembiraan menyelimuti booth, membuat acara tour ini terasa sangat memorable dan seru. Dengan konsep yang menarik dan atmosfer yang penuh energi, kehadiran booth Crunchyroll di Indonesia Comic Con 2024 ini sukses memberikan pengalaman yang tak terlupakan bagi penggemar anime di Indonesia.
Rekomendasi
.webp)
KADOKAWA Resmi Luncurkan Trailer Perdana Adaptasi Anime Garena Free Fire
12 jam yang lalu
Zenless Zone Zero Versi 2.1 “Deburan Ombak Kala Menyapa” Siap Menggebrak Musim Panas Mulai 16 Juli 2025
1 hari yang lalu
HoYoverse Umumkan Jajaran Resmi untuk Gamescom 2025: Genshin Impact, Honkai: Star Rail, dan Zenless Zone Zero Siap Hadirkan Pengalaman Imersif
1 hari yang lalu
Review Film Kaiju No. 8: Mission Recon | Ketika Wakil Kapten Pemburu Kaiju Mengambil Hari Libur
1 hari yang lalu.webp)