PewDiePie Kunjungi WIT Studio dan Menggambar Bersama Animator Attack on Titan
Kunjungan ini terjadi setelah PewDiePie menjadi viral pada 2024 berkat proyek belajar menggambar secara otodidak, di mana ia mendokumentasikan perkembangan kemampuannya selama satu bulan dan 100 hari.
Seputar Otaku - YouTuber asal Swedia Felix “PewDiePie” Kjellberg mendapat kesempatan langka untuk berkunjung ke WIT Studio, studio anime Jepang yang dikenal lewat karya-karya seperti Attack on Titan (musim 1–3), Spy x Family, Vinland Saga, Ranking of Kings, dan The Ancient Magus’ Bride.
Kunjungan ini terjadi setelah PewDiePie menjadi viral pada 2024 berkat proyek belajar menggambar secara otodidak, di mana ia mendokumentasikan perkembangan kemampuannya selama satu bulan dan 100 hari. Perkembangan tersebut menarik perhatian WIT Studio, yang kemudian mengundangnya langsung ke kantor mereka di Tokyo.

Dalam kunjungan tersebut, PewDiePie mengikuti berbagai aktivitas bersama para animator profesional. Ia ikut dalam sesi pemanasan menggambar, di mana para animator saling menggambar dengan batas waktu singkat mulai dari 30 detik hingga tiga menit. PewDiePie bahkan menjadi model gambar dan menerima masukan langsung dari staf WIT Studio terkait teknik menggambar, seperti penggunaan garis tunggal dan ukuran sketsa yang lebih besar.
Selain menggambar, PewDiePie juga mencoba proses animasi secara langsung. Ia diberi kesempatan membuat animasi sederhana berupa adegan karakter melompat dari sebuah kotak, serta mengerjakan in-between animation untuk salah satu adegan pertarungan ikonik Levi di Attack on Titan. Proses ini melibatkan pengisian gerakan di antara key frame untuk menciptakan animasi yang halus.

PewDiePie mengakui bahwa proses tersebut jauh lebih sulit dari yang terlihat, namun pengalaman tersebut membuatnya semakin menghargai kerja keras di balik produksi anime. Sebagai penutup kunjungan, staf WIT Studio memberikan PewDiePie merchandise Attack on Titan serta ilustrasi khusus dirinya yang digambar sebagai anggota Resimen Pengintai dengan gaya khas studio tersebut.
Rekomendasi
Mangaka Gachiakuta Kei Urana Bantah Klaim Dirinya Non-Biner
1 jam yang lalu
Penulis Days with My Stepsister Jelaskan Alasan Banyak Anime Tak Pernah Mendapat Musim Kedua
1 jam yang lalu
Anime Sentenced to Be a Hero Rilis Video Theme Song
1 jam yang lalu
Anime Rent-a-Girlfriend Season 5 Resmi Tayang April 2026
2 jam yang lalu